Seni Rupa Islam -Berkembang sejak agama Islam muncul di Arab pada 517 M, peninggalan seni rupa islam kebanyakan adalah masjid, permadani, ilustrasi buku, dsb. Dekorasi seni rupa islam umumnya menggunakan gaya arabes, bentuk-bentuk geometri yang polanya dilukis secara berulang (mungkin inilah cikal bakal dekorasi gaya barok).
1. Seni rupa asli Jazirah Arab
Umumnya, bangunannya berbentuk segi empat sederhana, di dalamnya ada lapangan yang dikelilingi oleh banyak pilar, dinding, dan ruangan. Banyak tersebar di Makkah dan Madinah.
2. Seni rupa Ummayah
Banyak dipengaruhi oleh kesenian dari yunani dan romawi, masjid dibangun menyerupai bentuk awal gereja kristen seperti basilika dan menara. Bagian tengah ditutup dengan kubah, serta ada beberapa masjid yang dibangun di padang pasir terpencil.
3. Seni rupa Abbasyiah
Di masa ini seni ilustrasi berkembang, selain itu arsitektur banyak berubah. Menara masjid mengecil di bagian ujungnya (seperti obelisk), juga banyak memakai motif kaligrafi yang bentuknya tajam dan kaku, terkadang ditemukan bentuk tiang melengkung.
4. Seni rupa Turki
Di era eni yang banyak berkembang adalah dekorasi dan tekstil, diantaranya teknik hias batu bata. Kaligrafi di masa ini memakai abjad naskhi yang juga terpengaruh dari Tiongkok.
5. Seni rupa Kordoba
Dimulai tahun 750 M meliputi daerah Spanyol dan Moor, seni rupa ini merupakan peleburan seni Yunani klasik dengan seni lokal yang tidak terorganisir dengan baik, ciri utamanya adalah tapal pelengkung kuda. Ciri khasnya adalah pemakaian motif yang terinspirasi oleh pengulangan ilmu ukur.
Dalam seni rupa Islam, sangat jarang ditemui seni patung dan seni lukis karena dalam islam seni patung dan lukisan ada beberapa aturan ketat dalam membuatnya. Seni rupa islam mulai mengalami kemunduran saat pemerintahan Turki Ottoman.
Terima kasih sudah membaca artikel yang berjudul Seni Rupa Islam, semoga bermanfaat.